Kamis, September 01, 2016

Cara Menghitung Biaya Bangun Rumah Sederhana Per Meter

Ketika anda ingin membangun rumah, tempat tinggal atau ruko. Maka tidak boleh sembarang dan asal ketika Anda memulai proses konstruksi hunian, cara menghitung biaya bangun rumah sederhana per meter perlu dipahami supaya dapat memperkirakan dana yang akan dibutuhkan. Pembangunan bangunan tempat tinggal bisa menghabiskan biaya ratusan juta rupiah sehingga sejak dini harus dibuat rencana anggarannya, jika tidak bisa jadi pembangunan hunian mandek di tengah jalan, sayang bukan ?

Jangan pasrahkan saja total biaya pembangunan ketika menggunakan jasa konstraktor rumah bisa jadi mereka mematok harga yang tinggi untuk keuntungan yang besar, jika Anda mengetahui perkiraan biaya membangun rumah maka bisa melakukan proses negoisasi atau tawar menawar dengan konstraktor rumah sehingga didapat harga yang lebih murah.


Pertanyaannya : bagi orang awam adakah cara menghitung biaya membangun rumah sederhana per meter persegi ? tentu saja ada dan akan kami jelaskan pada perjumpaan kali ini untuk kemudahan para pembaca.

Cara Menghitung Biaya Bangun Rumah Per Meter

Dana mendirikan rumah bisa Anda hitung dengan menggunakan teori harga per m2 lantai bangunan dan menurut kami inilah proses cepat dalam mengetahui biaya yang diperlukan, akan tetapi diperlukan data yang tepat mengenai harga bahan bangunan untuk setiap pekerjaan dan biaya tukang bangunan dalam mengerjakannya.

Berdasarkan peninjauan biaya membangun rumah per m2 dapat berbeda-beda tergantung dari wilayah (kota) dan juga kualitas bahan material yang dipakai, pada tahun 2016 kisaran harga bangun rumah sederhana per meter adalah 1,5 juta rupiah hingga 3,8 juta rupiah.

Contoh perhitungan biaya membangun rumah sederhana untuk mempermudah pemahaman kita, perhatikan ya sahabat :


Anda mendirikan desain hunian sederhana 1 lantai berukuran 7 meter x 12 meter di atas lahan dengan luas 8 meter x 17 meter, dan rumah yang akan dibangun berada pada pinggiran kota .

Kita hitung dulu luas rumah = 7 meter x 12 meter = 84 meter². (karena hanya 1 lantai maka tidak perlu dikalikan lagi, berbeda jika 2 lantai maka harus dikalikan 2)

Sedangkan harga bangunan per m² di pinggiran kota = 2,5 juta rupiah. (catatan : biaya bangun rumah per meter ini tidak bisa dijadikan patokan hanya sekedar contoh saja karena bisa berbeda di kota lain, harga bahan bangunan dan faktor lainnya)

Maka ditemukan rencana anggaran biaya membangun rumah sederhana = Luas bangunan rumah x harga bangunan per meter²= 84 m² x Rp.2.500.000,00 = Rp.210.000.000,00.

Anda dapat mengambil kesimpulan dari cara menghitung biaya rumah per meter dengan luas 84 meter² adalah 210 juta Rupiah. namun perlu diperhatikan saat Anda terapkan pada proses konstruksi hunian harus memperhatikan harga-harga yang bisa berubah baik bahan bangunan, upah tukang bangunan dan lainnya. 


Anda berminat menggunakan jasa kami ?
Untuk informasi hubungi kami :
 
Icon Email metroproperti74@gmail.com
 Telepon Call 62 821 5022 3255
Telepon Call +62 821 5022 3255
 Whatsapp : 0821 5022 3255

Tags :

Metro Properti

Jasa Desain, Interior, Bangun dan Renovasi

Anda butuh jasa kami, silahkan hubungi kami via WA atau email

  • Metro Properti
  • Balikpapan 76114
  • metroproperti74@gmail.com
  • +0821 5022 3255