Rabu, September 21, 2016

Memilih dan Memasang Roster

Roster berfungsi sebagai lubang angin untuk mendukung sistem sirkulasi udara yang baik. Roster sudah ada sejak jaman kolonial Belanda sebagai lubang ventilasi, agar jika pintu dan jendela tertutup, masih ada udara yang masuk ke dalam ruangan bangunan. Maka roster harus tahan dari cipratan air hujan dan kelembaban.

Sekarang ini, roster tidak hanya berfungsi sebagai jalur sirkulasi udara, melainkan juga sebagai penambah estetika rumah. Ketika memilih dan memasang roster, pertimbangkanlah aspek kekuatannya dan aspek estetikanya.

Roster paling tepat diletakkan di dinding bagian atas jendela atau pintu. Komposisi dan peletakkan roster yang tepat akan menciptakan suasana rumah menjadi lebih menarik. Tak jarang orang yang menggunakan roster sebagai bahan membuat sebagian dinding. Tujuannya agar angin dapat masuk secara maksimal ke dalam ruangan.





Pemasangan roster juga harus memperhitungkan arah datangnya sinar matahari ke dalam ruangan. Posisi pemasangan roster yang tepat akan membentuk bayangan yang indah di dalam rumah.
Roster tersedia dengan berbagai macam bahan. Ada yang terbuat dari kayu, beton, batu alam, tanah liat, dan logam. Pemilihan bahan roster ini dapat disesuaikan dengan interior atau eksterior rumah Anda. 

Misalnya, roster yang terbuat dari batu alam akan cocok ditempatkan di rumah bergaya minimalis, sedangkan roster dari kayu cocok untuk rumah bergaya etnik atau tradisional. Selain bahan, motif pun menjadi bahan yang perlu dipertimbangkan. Motif-motif tertentu akan membuat bayangan yang indah di dalam rumah.


Ventilation Block Untuk Pagar Rumah

Sisi unik dan kreatif pemakain rumah bukan hanya untuk angin-angin rumah Anda saja, namun bisa juga difungsikan kedalam pagar yang digunkan sebagai tembok pembatas, entah itu untuk taman, untuk sekat antara ruang satu dengan lainnya. Dengan memasang roster loster pastinya akan menjadi konsep desain interior yang menarik, karena selain berfungsi tembus pandang juga akan menginspirasi pagar yang unik. Gimana tidak unik, lha wong untuk pembatas rumah namun dibeli celah-celah yang lucu tetapi berfungsi sebagai hiasan yang menawan.

Tips yang paling ideal untuk pemilihan lubang angin yang digunakan sebagai lubang tembok, pilihlah lubang angin yang kecil-kecil, selain untuk menjaga mata agar tak tembus pandang terlalau over, juga berfungsi untuk optimalisasi desain yang indah.

Itulah tulisan sederhana dari kami tentang desain loster dan roster untuk keindahan rumah Anda. Semoga tulisan singkat ini memberikan manfaat bagi Anda ketika mencari ide yang terbaik dalam memasang roster untuk rumah. Jika ada masukan, ide baru, atau sekedar sharing silahkan menuliskan dikolom komentar. Ide dan masukkan Anda kami tunggu demi kesempurnaan tulisan ini, tentang aplikasi loster roster rumah yang menawan.




Untuk informasi hubungi kami :
 
Icon Email metroproperti74@gmail.com
 Telepon Call 62 821 5022 3255
Telepon Call +62 821 5022 3255
 Whatsapp : 0821 5022 3255


Tags :

Metro Properti

Jasa Desain, Interior, Bangun dan Renovasi

Anda butuh jasa kami, silahkan hubungi kami via WA atau email

  • Metro Properti
  • Balikpapan 76114
  • metroproperti74@gmail.com
  • +0821 5022 3255